Lutimterkini- Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Luwu Timur, Hj. Sufriaty Budiman bersama ibu-ibu unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Lutim menyerahkan secara simbolis santunan kepada Anak Yatim.
Penyerahan santunan kepada ratusan anak Yatim dari 11 kecamatan se-Lutim tersebut dilakukan pada acara Buka Puasa Bersama Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Luwu Timur, di Halaman Rumah Jabatan Bupati Lutim, Rabu (13/03/2024).
Saat dikonfirmasi, Hj. Sufriaty Budiman mengatakan, Bulan Suci Ramadhan ini selalu menjadi momentum yang tepat bagi umat Islam, untuk mengasah kepekaan dan meningkatkan kepedulian sosial kepada sesama.
“Sebaik-baik manusia adalah manusia yang bisa memberikan manfaat bagi manusia yang lain, termasuk bagi anak yatim yang masih berusia muda seperti anak-anak kita ini,” ungkap Sufriaty.
Istri Bupati Luwu Timur ini menilai bahwa, mereka sangat membutuhkan uluran tangan, kasih sayang untuk meniti dan melangkah menyusuri jalan masa depan yang masih terbentang luas.
“Kalau bukan kita yang peduli terhadap mereka hari ini, siapa lagi yang akan memperhatikan dan menuntun mereka? Oleh karena itu, harapan kami, semoga upaya yang sangat mulia ini menjadi awal dari upaya kita bersama untuk lebih sayang, lebih cinta dan lebih peduli terhadap sesama umat manusia khususnya anak-anak yatim,” pungkas Hj. Sufriaty.
Tampak hadir acara Buka Puasa Bersama ini, Bupati Luwu Timur, H. Budiman, unsur Forkopimda Lutim bersama istri, Sekda Lutim, H. Bahri Suli bersama istri, Anggota DPRD, Kakan Kemenag Lutim bersama istri, Kepala Bea Cukai Malili, Kepala Bank Sulselbar, jajaran Pemda Lutim, Ketua FKUB Lutim, Management PT. Vale, para Camat dan Kepala Desa, para Alim Ulama, para Tokoh-Tokoh Masyarakat dan Agama, Ketua Baznas, para Tokoh Pemekaran Luwu Timur, dan anak-anak penerima santuan. (rhj/ikp-humas/kominfo-sp)