Lutimterkini- Ketua DPRD kabupaten Luwu Timur Ober Datte memantau langsung pengerjaan sejumlah proyek fisik tahun anggaran 2024. Ada dua proyek fifik yang disambangi langsung Ober Datte yakni lanjutan pembangunan kantor Polres Luwu Timuyr baru dan pembangunan gedung baru kantor Kejaksaan Negeri Luwu Timur yang berlokasi di desa Puncak Indah, Malili, Kamis (19/12/2024).
Dari pantauan Lutimterkini.com, Ober Datte menyambangi pengerjaan pembangunan kantor Polres Lutim baru sekitar pukul 09.45 wita, didampingi Kabag Logistik Polres Lutim, Kompol Ismail dan kanit Tipikor, Ipda Sudarmin. Selain itu juga hadir PPK pembangunan kantor Mapolres Lutim, Idiyana Sartian serta konsultan pengawas.
“ Peniinjauan ini sebagai amanah dari tugas kami selaku anggota dewan menjalankan fungsi pengawasan, sehingga proyek-proyek pemerintah harus dipastikan memiliki kualitas atau mutu sesuai dengan harapan masyarakat,” imbuh Ober Datte.
Dia mengungkapkan, rekanan atau pelaksana kegiatan dapat mengerjakan proyek sesuai dengan RAB dan tepat waktu sehingga bisa langsung dimanfaatkan untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.
Usai menyambangi kantor Mapolres Lutim yang baru, Ober Datte juga memantau progres pembangunan gedung baru Kejaksaan Negeri Luwu Timur. Kunjungan ketua DPRD ini disambut langsung Kajari Luwu Timur, Budi Nugraha. (LT/acs))