Lutimterkini- Dai kondang Ustad Abdul Somad (UAS) memberi siraman rohani di hadapan ribuan warga Luwu Timur, Minggu (20/11/2022) di lapangan Merdeka Malili. Acara yang dikemas dalam tabliq akbar tersebut digagas oleh Pemkab Luwu Timur bersama forum kerukunan umum beragama (FKUB)
Dalam tauziahnya, Ustad Abdul Somad menyanjung sejumlah program pemerintah daerah Luwu Timur yang dinakhodai bupati Budiman. “ Luwu Timur kaya dengan sumber daya alam yang melimpah. Allah SWT menganugerahi Lutim dengan kandungan Nikel serta di atas tanahnya ditumbuhi hamparan tanaman Kelapa Sawit,” tutur UAS.
“ saya sangat senang bertandang dan bersilatuhrahmi ke Luwu Timur. Alamnya masih hijau karena ditumbuhi pepohonan yang rindang. Mari kita senantiasa merawat lingkungan dan alam kita agar tetap asri dan indah,” imbuhnya.
Dalam ceramahnya, UAS juga menyanjung sejumlah program pemerintah daerah Luwu Timur seperti pembangunan Islamic Center, 1 Hafidz 1 desa, hingga pemberian bantuan beasiswa bagi ribuan mahasiswa.
“ Islmaic Center nantinya akan menjadi pusat pendidikan dan kajian Islam bagi anak-anak kita, generasi pelanjut pembangunan cita-cita bangsa. Begitupula dengan program 1 hafidz 1 desa yang nerupakan satu-satunya di Indonesia. Ini sungguh luar biasa,” puji UAS.
Selain itu UAS juga menyanjung harmonisasi kehidupan umat beragama di daerah ini . “ Luwu Timur adalah miniatur Indonesia. Hampir semua suku, agama dan budaya hidup tentram dan saling menghormati Mari kita pelihara kebersamaan ini berdasarkan nilai-nilai agama dan budaya,” pintanya.
Selain di lapangan Merdeka Malili, dai kondang tersebut juga mengisi takbliq akbar di masjid Al Ikhwan Sorowako pada Minggu (20/11/2022) malam. . (LT/ACS).