Malili, Lutimterkini- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Luwu Timur telah menetapkan pasangan Muhammad Thoriq Husler- Budiman sebagai calon bupati dan wakil bupati Luwu Timur dalam rangka pemilihan kepala daerah 9 Desember 2020 mendatang. Selain sudah ditetapkan sebagai Paslon, Husler- Budiman juga telah mendapatkan nomor urut 1 sesuai hasil penetapan nomor urut pasangan calon pada Kamis (24/09/2020) kemarin.
Kepada pewarta Lutimterkini.com, Jumat (25/09/2020) calon bupati Luwu Timur, Muhammad Thoriq Husler mengucapkan rasa syukurnya karena telah ditetapkan sebagai pasangan calon sekaligus mendapatkan nomor urut 1.
“ Pertama-tama, saya mengucapkan syukur dan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat di Bumi Batara Guru, kepada partai pengusung dan pendukung, dan kepada penyelenggara pemilihan umum KPU dan Bawaslu. Alhamdulilah proses penetapan pasangan calon dan penetapan nomor urut berjalan lancar.” Ujar Thoriq Husler.
Dia mengajak seluruh elemen masyarakat Luwu Timur untuk bersatu dalam menyukseskan pesta demokrasi pilkada 9 Desember mendatang. “ Nomor urut 1 menandakan komitmen kami untuk melanjutkan prrogram-program pembangunan yang pro rakyat satu kali lagi. Saya berpesan agar seluruh rakyat Luwu Timur menyambut gembira perhelatan pilkada tahun ini. Pilkada adalah sebuah pesta, dimana masyarakat seharusnya menyambutnya dengan gembira,” pesannya.
Dia juga berharap agar pilkada bisa menjadi pendidikan politik yang baik bagi masyarakat dalam rangka kematangan dalam berdemokrasi serta kedewasaan dalam menerima perbedaan. “ Oleh sebab itu saya mengajak kepada kita semua bisa menjadikan pilkada sebagai ajang adu gagasan , program pembangunan yang berpihak pada kepentingan rakyat ,” imbuh Husler.
Kontestasi pilkada sambung mantan kadis PUPR Luwu Timur ini bisa mencerminkan adu konsep dan program pembangunan dari kontestan, adu rekam jejak, prestasi dan tentunya himbaun kepada masyarakat untuk menghindari konflik, saling hujat dan memfitnah dan dijauhkan dari segala bentuk permusuhan. (LT/ACS).