Malili, Lutimterkini- Sebagai bentuk kepedulian kepada warga akibat wabah virus corona, anggota DPRD Sulsel dari Fraksi Golkar, Muhammad Taqwa Muller membagikan sembako dan masker. Peduli kemanusiaan ini dilakukan Taqwa Muller di kecamatan Malili, Kamis (09/04/2020).
” Pandemi covid-19 berdampak dihampir semua lini, khususnya sektor perekonomian warga. Aktivitas mereka yang terbatas membuat beban hidup makin bertambah sehingga kami (anggota DPRD Sulsel) tergerak untuk membantu meringankan beban mereka,” imbuh Taqwa di sela-sela pembagian sembako dan masker kepada warga kurang mampu di Malili.
Pria yang akrab disapa ” Mamat” ini berharap penyebaran virus corona (covid-19) dapat segera berakhir dan kehidupan masyarakat di sektor ekonomi kembali menggeliat. ” Mari senantiasa kita ikuti arahan dan instruksi dari pemerintah untuk bersama-sama melawan dan mencegah penyebaran virus corona,” bebernya.
Dalam kesempatan ini, Taqwa Muller menyambangi kurang lebih 50 KK di kecamatan Malili, khususnya warga kurang mampu yang mendapatkan sembako dan masker secara gratis. (LT/ACS).